
Bantu Seimbangkan Emosi Anak Remaja
Bantu Seimbangkan Emosi Anak Remaja [caption id="attachment_10253" align="alignleft" width="300"] Foto: sonara.id[/caption] Anak remaja umumnya memiliki emosi yang belum stabil. Anak remaja identik dengan perubahan suasana hati dan emosi yang kuat. Hal ini bisa terjadi karena beberapa alasan yang berbeda. Pertama, anak remaja menavigasi jalan yang sulit dari masa kanak-kanak hingga dewasa. Kedua, lonjakan hormon umum terjadi pada anak remaja, baik laki-laki maupun perempuan yang sedang mengalami pubertas. Selain kerap diwarnai dengan perubahan suasana hati dan emosi yang kuat, frustasi pun rentan menyerang anak remaja akibat kurangnya kemampuan mereka dalam berbagai hal seperti mengelola keuangan, hidup sendiri, dan membuat aturan sendiri. Keadaan ini dapat diperparah dengan adanya drama dalam dunia pertemanan anak remaja. Dengan segala lika-liku yang ada di dalam kehidupan anak remaja, para orangtua sangat dianjurkan untuk membantu anak remajanya…